Notification

×

Iklan

Iklan

Jalan Terbuka untuk Pembangunan Pati: KUA-PPAS APBD 2025 Disetujui

07/07/25 | 14:21 WIB | 0 Views Last Updated 2025-07-07T07:21:58Z


PatiToday.com
, Pati – Pemerintah Kabupaten Pati dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mencapai kesepakatan penting terkait perubahan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Pati Tahun 2025. Kesepakatan ini ditandai dengan Rapat Paripurna Persetujuan dan Penandatanganan Nota Kesepakatan Perubahan KUA dan Perubahan PPAS APBD Kabupaten Pati Tahun 2025 yang digelar di Gedung DPRD Pati pada Senin, 7 Juli 2025.


Bupati Pati, H. Sudewo, menyampaikan rasa syukurnya atas tercapainya kesepakatan ini. Seluruh fraksi di DPRD Kabupaten Pati menyatakan dukungan penuh terhadap rancangan perubahan KUA dan PPAS yang diajukan oleh pemerintah daerah. 


“Pada intinya, semua anggota Dewan setuju dengan rancangan KUA dan PPAS yang kami ajukan. Pembahasan selanjutnya akan dilakukan di tiap-tiap komisi, dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) telah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti proses pembahasan,” ujar Bupati Sudewo.


Bupati Sudewo menekankan pentingnya keseriusan OPD dalam menindaklanjuti pembahasan di tingkat komisi sebagai wujud kesiapan pemerintah daerah dalam merumuskan arah kebijakan pembangunan yang efektif dan efisien. 


Sudewo juga mengapresiasi masukan-masukan berharga dari anggota DPRD, khususnya usulan dari Fraksi Partai Demokrat yang disampaikan oleh Joni terkait potensi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor perikanan, terutama melalui optimalisasi Tempat Pelelangan Ikan (TPI).


“Usulan dari Pak Joni dari Fraksi Partai Demokrat untuk meningkatkan pendapatan dari TPI, dari sektor perikanan, sangat bagus dan perlu segera kita tindaklanjuti. Kita harus berupaya keras mencapai target yang telah ditetapkan,” tegas Bupati Sudewo. 


Bupati Sudewo menambahkan bahwa sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan DPRD sangat krusial dalam menyusun perencanaan dan penganggaran yang tepat, khususnya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah melalui sektor-sektor unggulan seperti perikanan.


Kesepakatan ini menandai langkah maju dalam pembangunan Kabupaten Pati. Dengan dukungan penuh dari DPRD, Pemerintah Kabupaten Pati optimis dapat mewujudkan program-program pembangunan yang berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Pati. 


Pembahasan lebih lanjut terkait detail anggaran akan dilakukan di tingkat komisi masing-masing. (Aris)

×
Berita Terbaru Update