PatiToday.com, PATI KOTA - Ketua Komisi B Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Muslihan, mendukung pernyataan Bupati Sudewo yang meminta kepada perusahaan untuk menyerap bahan baku lokal dari Pati.
Ia menilai hal tersebut merupakan langkah strategis dari bupati dalam rangka memaksimalkan potensi pertanian yang snagat bagus dari Bumi Mina Tani. Legislator dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu juga mendorong perusahaan-perusahaan besar di Kabupaten Pati untuk menyerap hasil pertanian lokal.
“Harapan kami, memang kebutuhan yang di Pati ‘kan sangat mencukupi. Jadi kami sangat mendukung program tersebut,” ujarnya.
Menurutnya, penyerapan hasil pertanian lokal harus dilakukan perusahaan-perusahaan besar seperti PT Dua Kelinci dan PT Garudafood demi mendukung kesejahteraan para petani di Kabupaten Pati.
“Dalam rangka untuk mendukung di bidang tani seperti kacang, apapun yang ada. Jadi PT yang ada di Pati harus berkolaborasi menyerap panen dari Pati,” kata Muslihan di Pati, Jawa Tengah, baru-baru ini.
Sebelumnya, Bupati Pati Sudewo mendorong PT Dua Kelinci dan PT Garudafood untuk memakai bahan baku lokal dalam memproduksi makanan.
“Telur yang digunakan oleh Garudafood harus telur dari warga Kabupaten Pati, tepung tapioka yang dibutuhkan oleh Garudafood harus tepung tapioka produksi warga Kabupaten Pati. Persoalan kualitas, persoalan spek, nanti akan kita dorong supaya sesuai dengan spek,” tegas Sudewo.
Terkhusus untuk PT Garudafood, pihaknya meminta agar memberikan pembinaan dan pelatihan agar kelompok tani mau menanam kacang yang dibutuhkan. (Red)